Saturday, November 18, 2006

Tentang Kami



Dr. rer.nat. Muhammad Farchani Rosyid
Lahir di Gemolong, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah pada tanggal 17 Juli 1968. Pendidikan dasar sampai menengah atas diselesaikan olehnya di tempat kelahiran dari tahun 1975 sampai tahun 1987.

Dr. Rosyid menyelesaikan pendidikan strata satu (S1) fisika teori pada jurusan fisika FMIPA UGM pada tahun 1992 dan strata dua (S2) fisika teori di universitas yang sama pada tahun 1995. Derajad doktor diperolehnya pada tahun 2000 dalam Fisika Matematika (Mathematical Physics) dari Technische Universität Clausthal, Republik Federal Jerman dengan dissertasi berjudul : Zum Zusammenhang zwischen geometrischer Quantisierung und Borel-Quantisierung. (On the Relation between Geometric Quantization and Borel-Quantization).

Bidang penelitian yang diminatinya adalah Topological and differential geometrical methods in Physics, Theory of Quantization, Groups and Symmetries, Mathematical Foundations of Quantum Theory.

Riwayat Pekerjaan : - Asisten Dosen pada jurusan Fisika FMIPA Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta (1992-1996) - Staf peneliti pada Arnold-Sommerfeld-Institut für Mathematische Physik, Technische Universität Clausthal, Jerman (1996-2000) - Staf Pengajar pada jurusan Fisika FMIPA Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta (sejak tahun 2000).

Dwi Sabda Budi Prasetya, MSi
Lahir di Sleman, DI Yogyakarta pada tanggal 21 Oktober 1968. Pendidikan dasar sampai menengah pertama diselesaikan olehnya di kecamatan Gamping, Sleman dari tahun 1975 sampai tahun 1984. Dwi Sabdo, MSi merupakan alumni SMA Muhammadiyah 2 Yogyakarta tahun 1987. Derajad sarjana strata satu (S1) didapatkan olehnya dalam fisika nuklir dari jurusan fisika FMIPA Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta pada tahun 1993. Tesisnya adalah dalam bidang fisika zat mampat (komputasi).

Bidang penelitian : komputasi superkonduktor.

Riwayat Pekerjaan : - Asisten Dosen pada jurusan Pertanian F. Pertanian Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (1995-2002) - Asisten Dosen pada jurusan Kedokteran F. Kedokteran Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (sejak 1995) - Staf Pengajar pada jurusan Teknik Sipil F Teknik Universitas Cokroaminoto, Yogyakarta (sejak tahun 1995) - Asisten Dosen di F. Teknik Industri Universitas Islam Indonesia, Yogyakarta (sejak 2000) - Guru Mata Pelajaran Fisika di SMU Muhammadiyah Gamping, Yogyakarta (1991 – 1992) - Guru Mata Pelajaran Fisika di SMP Muhammadiyah I Gamping, Yogyakarta (1992 – 1997) - Guru Mata Pelajaran Fisika di SMU Taman Madya Jetis, Yogyakarta (1997-2001) - Instruktur Komputer di LPK BCA Komputer, Yogyakarta (1995 – 1998) - Instruktur Komputer di LPK AKKMI (1999 – 2000) - Instruktur Komputer di LPK AKKMI (1999 – 2000) - Asisten Dosen pada jurusan Fisika di F. Tarbiyah IAIN Sunan Kali Jaga, Yogyakarta (sejak 2004). Dwi Sabdo, SSi juga aktif diberbagai organisasi kemasyarakatan.

Murtono MSi

Lahir di Nogosari Boyolali pada tanggal 12 Desember 1969. Pendidikan dasar diselesaikannya di SDN I Sembungan Nogosari pada tahun 1982. Pendidikan menengah pertama ditempuh olehnya di SMP Pemda VII Ngemplak Boyolali. Murtono MSi merupakan alumni SMA Muhammadyah I Surakarta tahun 1989. Gelar strata satu (S1) fisika pendidikan diperolehnya dari jurusan pendidikan Fisika FPMIPA Universitas Sebelas Maret Surakarta pada tahun 1993. Pada tahun 1996 Murtono MSi berhasil menyelesaikan program S2 fisika zat mampat eksperimen di UGM dengan tesis berjudul Deposisi Lapisan Tipis Alumunium Nitrida dengan Teknik Sputtering dan Sifat Kekerasan, Keausan, serta Korosinya.

Bidang penelitian : Fisika Lapisan Tipis (eksperimen).

Pekerjaan : Guru bidang studi Fisika di berbagai SMP dan SMA - Staf Pengajar Matematika pada Akademi Teknologi Warga Surakarta (1999-sekarang) - Staf Pengajar pada Prodi Fisika Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Yogyakarta.

R. Yosi Aprian Sari

Lahir di Bengkulu, 7 April 1973. Pendidikan dasar diselesaikan di SDN 7 Bengkulu tahuh 1985. Pendidikan menengah pertama di selesaikan tahun 1988 di SMPN 3 Bengkulu dan pendidikan menengah atas diselesaikan di SMAN 2 Bengkulu tahun 1991. Gelar Sarjana Sains (S.Si) diraih pada tahun 2000 di jurusan Fisika FMIPA UGM dengan judul skripsi “Swafungsi Observabel Deuteron; Aspek Teoretis dan Komputasi”. Sedangkan gelar Master Sains (M.Si) diraih pada tahun 2005 dengan judul tesis “Perhitungan Fungsi-Fungsi Paraboson Orde Dua”.

Brams Dwandaru, M.Sc.

Lahir di Yogyakarta pada tanggal 29 Januari 1980. Pendidikan dasarnya ditempuh di Sidoarjo, Ohio (USA) dan Yogyakarta dari tahun 1987 sampai tahun 1992. Brams Dwandaru, S.Si menyelesaikan pendidikan menengah pertama dan atas di kota kelahirannya pada tahun 1998. Derajad sarjana strata satu (S1) diperolehnya dalam fisika teori dari Jurusan Fisika FMIPA UGM Yogyakarta pada tahun 2003. Brams Dwandaru menempuh program S2 dalam fisika teori pada universitas yang sama.

Bidang penelitian : logika kuantum, proses stochastik dalam fisika zat mampat dan fisika matematik. Berbagai karya tulis ilmiah telah dipublikasikannya diberbagai jurnal ilmiah maupun dipresentasikan di berbagai pertemuan ilmiah.

Subandi, SSi.
Lahir di Bantul Yogyakarta pada tanggal 12 Desember 1965. Pendidikan dasar dan menengah pertama ditempuhnya di kecamatan Kretek, Bantul. Pendidikan menengah atas diselesaikannya di SMA Negeri II Bantul pada tahun 1986. Subandi SSi, mendapatkan derajad sarjana S1 dalam Geofisika dari program studi Geofisika FMIPA UGM pada tahun 1995.

Riwayat pekerjaan : - Active Seismic Experiment on Merapi Volcano (ASE’97), Proyek Kerjasama Geoforschungs-zentrum (GFZ) Postdam Jerman, Laboratorium Geofisika UGM dan Volcanological Survey of Indonesia (1997-1998) – Asisten Praktikum Metode Non-seismik di Nanggulan, Yogyakarta (1998) - Survei Geofisika secara Integral yang meliputi metode Gravitasi, Magnetik Seismic, Refraksi, Resistivity, IP dan GPS, Proyek kerjasama antara Geofisika UGM dan Volcanological Survey of Indonesia (1999) - Pengelola data base Perpustakaan Program Studi Geofisika FMIPA-UGM (1999-2000) - Penanggung jawab jaringan komputer di Laboratorium komputasi Geofisika Jurusan Fisika (2000-sekarang) – Webdesigner (1998-sekarang).

Sutopo, S.Pd
Lahir di Purwodadi Dalam, Lampung pada tanggal 1 Maret 1979. Pendidikan dasar ditempuhnya di tempat kelahirannya dari tahun 1987-1993. Pendidikan menengah pertama diselesaikan di Tanjung Bintang Lampung pada tahun 1993. Sutopo SPd menempuh pendidikan menengah atas di Godean Yogyakarta, tepatnya di MAN Godean dari tahun 1996 sampai tahun 1999. Gelar kesarjanaan strata satu (S1) didapatkannya dalam pendidikan fisika dari IAIN (sekarang UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta pada tahun 2004.

Riwayat Pekerjaan : - Asisten Dosen pada jurusan Fisika di F. Tarbiyah IAIN Sunan Kali Jaga, Yogyakarta (sejak 2001) - Sales Marketing Asesoris Komputer di 76 Computer, Jl. PPPG Matematika no. 9 Kentungan, Yogyakarta (2001 – 2003) - Sales Marketing Minyak Wangi non alkohol Cabang Yogyakarta (2000 – 2003) - Guru Mata Pelajaran Fisika di SMU Kolombo (2003) - Guru Mata Pelajaran Fisika di SMU Islam I Yogyakarta (sejak 2004).

Thaqibul Fikri Niyartama, MSi
Lahir di Semarang pada tanggal 25 Oktober 1977. Pendidikan dasar ditempuhnya di SDN Percobaan (IKIP) II Yogyakarta. Pendidikan menengah pertama diselesaikan di SMPN 5 Yogyakarta. Sedangkan pendidikan menengah atas diselesaikannya di kota yang sama, yakni di SMAN I Yogyakarta. Thaqibul Fikri Niyartama, MSi mendapatkan gelar kesarjanaan S-1 dari Jurusan Fisika FMIPA Universitas Diponegoro Semarang dan S-2 dari Program Studi Ilmu Fisika Sekolah Pasca Sarjana Universitas Gajah Mada Yogyakarta, kedua-duanya dalam Geofisika.

Riwayat Pekerjaan : - Saat ini ia menjadi staf pengajar di Prodi Fisika Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Negeri Islam (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Romy Hanang Setya Budhi S.Si.
Lahir di Rembang 12 Maret 1981. Riwayat pendidikan : SDN I Plawangan, Kragan (1993), SMPN I Kragan (1996), SMU N I Rembang (1999). Sarjana Fisika dalam fisika teori dari jurusan fisika FMIPA UGM (2005) dengan skripsi berjudul : Ketidak-komplitan Geodesik Sebagai Indikator Singularitas Ruang-Waktu (Teori Relativitas Umum).

Rachmad Resmiyanto, S.Si
Lahir di sebuah kota yang terletak di antara dua pusat kebudayaan besar Jawa, Klaten, 22 Maret 1982. Saya ini bukan siapa-siapa :)

No comments: